SEMINAR NASIONAL “NEW MEDIA DIGITAL for CREATIVE INDUSTRY”

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) bersama Program Studi Penyiaran Akademi Komunikasi Radya Binatama (AKRB) menyelenggarakan Seminar Nasional dengan tema “New Media Digital for Creative Industry” pada Sabtu, 3 Juli 2021. Seminar Nasional ini berlangsung secara daring, dengan narasumber Irnawati W Kahardja, Head of Protocol and Public Affairs SCTV-Indosiar-SCM. Seminar ini merupakan rangkaian acara Lomba AKRB Broadcasting Competition (ABC) 2021, dengan lomba News Anchor, Announcer dan Fotografi dimana tanggal 7 Juli merupakan hari terakhir pendaftaran.

Dalam sambutan seminar, Beta Santika, mahasiswa Akademi Komunikasi Radya Binatama (AKRB) selaku Ketua acara menyampaikan bahwa dengan mengikuti seminar ini, mahasiswa akan jauh lebih siap ke depan dalam menyikapi perkembangan media yang semakin pesat, khususnya media digital kreatif.

Sedangkan Direktur Akademi Komunikasi Radya Binatama (AKRB), Arif Budiman, S.E.,M.M , menyampaikan bahwa new digital merupakan tantangan dan peluang bagi generasi muda Indonesia, untuk berkompetensi dengan negara lain, dimana perubahan teknologi memberikan dampak mendalam bagi kehidupan manusia. Era revolusi 4.0 membuktikan bahwa perjalanan teknologi hingga saat ini telah sampai di era digital, dimana seluruh aktivitas dikembangkan mejadi otomasi dan ekonomi digital. Teknologi digital telah mengubah cara komunikasi, belajar bahkan berbelanja. Kondisi saat ini dibutuhkan peran dari semua pihak, dimana industri kretaif mempunyai peran besar dan potensi untuk menjadi tulang punggung perekonomian Indonesia ke depan.

Dalam seminar ini Irnawati W Kahardja menyampaikan bahwa masa saat ini merupakan masa perpindahan dari penyiaran televisi analog ke digital, sehingga muncul berbagai media baru dalam menyikapi  dan memfasilitasi era digital.Berbagai industri kreatif seperti advertising, desain, video, film, fotografi, televisi, radio, seni budaya, maupun game interaktif mulai bermunculan. Dan pada era ini pertumbuhan media periklanan mengalami kenaikan signifikan  dimana 60% populasi dunia menggunakan online, pengguna media sosial naik lebih dari ½ juta, lebih banyak orang mengikuti trend dibanding influencer dan pengguna aktif tiktok mencapai 732 juta. Melihat persaingan di era tersebut maka perlu disiapkan skill/ketrampilan, kreatifitas, keaktifan, keinginan/potensi, untuk mendapatkan kesempatan dalam bersaing di industri kreatif.Karena banyak peluang besar di era industri kreatif saat ini, termasuk bagaimana menyiapkan personal branding melalui media online.

Seminar Nasional ini diikuti 155 peserta dari seluruh Indonesia juga diikuti peserta lomba AKRB Broadcasting Competition (ABC) 2021, dari Riau sampai dengan Sorong Papua dimana peserta berasal dari siswa-siswa SLTA, Mahasiswa dan umum. Dalam acara ini seluruh peserta mendapatkan e-sertifikat, penambahan keilmuan serta yang beruntung mendapatkan special gift. Acara ini berlangsung lancar dan meriah, dimana antusias peserta sangat besar dengan mengajukan pertanyaan, tetapi karena terbatasnya waktu, maka pertanyaan belum dapat dijawab semua dan pertanyaan yang belum terjawab diemailkan langsung ke narasumber. Acara ini dipandu MC Ica Ervina dan Moderator Magfira Syahri Ramadhina, Mahasiswa Akademi Komunikasi Radya Binatama (AKRB) semester IV.